CAKE KENTANG KISMIS

CAKE KENTANG JERUK

Cake Kentang Kismis
Cake Kentang Kismis

Untuk 20 buah
BAHAN :
  1. 300 gram kentang dikukus lalu haluskan;
  2. 150 gram mentega/margarin;
  3. 5 kuning telur;
  4. 200 gram gula halus;
  5. ½ sendok makan parutan jeruk navel;
  6. 100 gram tepung terigu ayak bersama 1 sendok teh baking powder;
  7. 5 putih telur, kocok hingga kaku;
  8. 100 gram kismis, belah 2.
CARA MEMBUAT CAKE KENTANG KISMIS :
  1. Kocok mentega, kuning telur, gula halus, dan parutan kulit jeruk menjadi adonan yang lembut. Masukkan kentang kemudian kocok lagi hingga tercampur rata.
  2. Masukkan tepung terigu, aduk rata. Masukkan putih telur, aduk rata, masukkan kismis aduk rata.
  3. Tuang adonan ke dalam cetakan muffin atau cup kertas.panggang dalam oven hiangga matang kecoklatan dengan suhu lebih kurang 175 derajat celcius. Kemudian angkat dan dinginkan diatas rak kawat.
  4. Cake Kentang Kismis siap dihidangkan.
Selamat mencoba, semoga resep Cake Kentang Kentang ini bermanfaat. Coba juga resep oke lainnya :
Spaghetti Carbonara Resep
Cara Membuat Abon Ayam
Cara Membuat Ayam Betutu
Ayam Bakar Kalasan
Mangkok Kentang  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih atas komentar Anda di blog ini ...